Mitsubishi Xpander Menggoyang Mobil Bekas

Beritaterkini.bizBeritaterkini, Kedatangan Mitsubishi Xpander langsung disambut baik oleh masyarakat. Hal ini terlihat dari jumlah pemesanan yang terus bertambah, bahkan dalam waktu 14 hari sejak melakukan debut perdananya, samll MPV ini sudah mengumpulkan 11.521 unit surat pemesanan kendaraan.

Angka tersebut seakan menjadi amunisi terhadap Xpander untuk melawan para rivalnya di kelas MPV sejuta umat. Mulai dari Avanza, Xenia, Mobilio, dan Ertiga, bahkan bukan hanya membuat dampaknya di segmen mobil baru, namun juga mobil bekas.

Kedatangan Xpander, membuat model konvensional menggelongorkan program penjualan, terutama diskon dan cicilan ringan. Diskon ini otomatis memangkas harga mobil baru, sehingga akan berdampak pada mobil bekas.

Meskipun secara besar-besaran masih belum terlihat, namun kedatangan Xpander sudah mulai terasa di beberapa kalangan pedagang mobil bekas.

“Dampak untuk mobil baru sudah dapat dilihat, dari beberapa berita dikatakan penjualan untuk MPV murah sekelas Xpander down. Kalau untuk mobil bekas memang secara langsung efeknya belum terasa, namun akibatnya Xpander mobil bekas seperti Avanza, Mobilio, Xenia, dan Ertiga ada penyesuaian (harga), menurun dibanding dua bulan lalu,” ucap Teddy.

Selain Teddy, Pengamat Pasar Mobil Bekas sekaligus Manajer Senior WTC Mangga Dua Herjanto Kosasih, juga mengungkapkan hal yang senada. Jika melihat dari tren penjualan mobil bekas sekarang ini untuk jenis mobil small MPV mengalami penurunan sampai dengan 10 persen dibandingkan dengan bulan bulan sebelumnya.

“Misalnya Avanza 2014 matik biasanya dijual Rp 140 hingga 150 juta, sekarang mungkin drop bisa mencapai Rp 130-135 juta, ini baru Avanza, belum lagi Xenia, Ertiga, atau Mobilio. Dengan begitu pedagang tentunya akan membeli mobil bekas dari pemakai yang juga mengincar harga murah” ucap Herjanto.

Selain daripada itu, Herjanto juga menegaskan bahwa kedatangan Xpander menjadi lampu kuning untuk Avanza dan lainnya. Selain dari sisi model dan fitur yang ditawarkan Mitsubishi, harga Xpander seakan menjadi bomerang untuk Avanza CS.

( Berita Terkini )

Leave a Comment